Minggu, 13 November 2011

FUNGSI C++

Contoh program sederhana C++ untuk hello world dengan menggunakan  Pustaka Dasar C++ dapat dilihat di bawah ini:
#include <iostream>
int main()
{
 std::cout << "hello world\n";
 return 0;
}

Senin, 24 Oktober 2011

Do’a Ibu

Do'a orang tua pada anak adalah do'a yang amat ampuh dan manjur. Baik do'a ortu tersebut adalah do'a kebaikan atau do'a kejelekan, keduanya sama-sama manjur. Di antara buktinya adalah kisah ulama besar hadits yang sudah ma'ruf di tengah-tengah kaum muslimin, Imam Bukhari rahimahullah.
 
Imam Abu ‘Abdillah, Muhammad bin Isma’il al-Bukhary dinilai sebagai Amirul Mukminin dalam hadits, tidak ada seorang ulama pun yang menentang pendapat ini.
Lalu apa nikmat Allah atas sejak ia masih kecil?
Imam al-Lalika`iy meriwayatkan di dalam kitabnya Syarh as-Sunnah dan Ghanjar di dalam kitabnya Taariikh Bukhaara mengisahkan sebagai berikut:
”Sejak kecil Imam al-Bukhary kehilangan penglihatan pada kedua matanya alis buta. Suatu malam di dalam mimpi, ibunya melihat Nabi Allah, al-Khalil, Ibrahim 'alaihis salam yang berkata kepadanya, ‘Wahai wanita, Allah telah mengembalikan penglihatan anakmu karena begitu banyaknya kamu berdoa.”
Pada pagi harinya, ia melihat anaknya dan ternyata benar, Allah telah mengembalikan penglihatannya.  (Asy-Syifa` Ba’da Al-Maradh karya Ibrahim bin ‘Abdullah al-Hazimy sebagai yang dinukilnya dari kitab Hadyu as-Saary Fi Muqaddimah Shahih al-Buukhary karya al-Hafizh Ibn Hajar al-‘Asqalany,)

Sabtu, 22 Oktober 2011

Halalkan Aku Ayah

بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم 
Ketahuilah… sesungguhnya tidaklah aku ingin menikah melainkan karena aku tidak ingin mati dalam keadaan agamaku ini hanya setengah. dan tidaklah aku ingin menjadi orang yang menikah melainkan karena aku meyakini janji Alloh bagi orang yang menikah itu benar adanya.
Tahukah kau bahwa setiap hubungan suami isteri yang halal itu adalah sedekah yang dapat mendatangkan pahala? tahukah kau bahwa hanya dengan merengkuh tangan isteri maka berguguranlah dari jari jemari dosa-dosa?
Dan tahukah kau bahwa bila seorang isteri meninggal dunia sementara suaminya dalam keadaan ridha padanya maka ia akan masuk surga? Dan bila semasa hidup dia taat kepada Alloh dan taat pula kepada suaminya maka ia boleh memasukinya dari pintu mana pun yang ia suka?

Jumat, 21 Oktober 2011

Diagram Alur (Flowchart)


Flowchart adalah suatu diagram yang menggambarkan susunan logika suatu program.
Simbol simbol yang digunakan adalah sebagai berikut :

Proses/prosessing,satu atau beberapa himpunan penugasan yang akan dilaksanakan secara berurutan.

Input / Output data yg akan dibaca & dimasukan ke dalam memori komputer dari suatu alat input
  
Terminal, berfungsi sebagai awal (berisi ‘Start’) & sebagai akhir (berisi ‘End’) dari suatu proses alur.

Decision (kotak keputusan) berfungsi utk memutuskan arah/percabangan yg diambil sesuai dgn kondisi yg dipenuhi, yaitu Benar/Salah. (dibahas dalam struktur branching).

Subroutine digunakan untuk menjalankan proses suatu bagian (sub program) atau prosedur.


Preparation digunakan untuk pemberian harga awal.


 
Connector/penghubung,digunakan untuk menghubungkan diagram alur yang terputus dimana bagian tersebut masih berada pada halaman yang sama.

On page Connector, Untuk menghubungkan sambungan dari bagian flowchart yang terputus dimana sambungannya berada pada halaman lain.

Flowline, menunjukkan bagian arah instruksi dijalankan






Rabu, 19 Oktober 2011

Konsep Tipe Data


KONSEP TIPE DATA C++
Pembagian Tipe Data:
1. Tipe Sederhana (Simple Type)
     * Int, Boll, Chart
     * Tipe Float
2. Tipe String
    * Operasi String
3. Tipe Terstruktur (Structured Type)
    * Array, Struct


VARIABEL & KONSTANTA
Variabel : 
• Untuk menyimpan suatu nilai, dan nilai yang ada  padanya dapat diubah selama eksekusi 
    berlangsung.
• Penamaan variabel bersifat case sensitive (huruf besar & huruf kecil dianggap berbeda).
• Harus dideklarasikan dahulu sebelum digunakan
  Contoh :
                Int alas, tinggi 
                int = tipe data
                alas = variabel
                tinggi = variabel

Konstanta:
Sebuah variabel dengan tipe data tertentu dan memiliki nilai data yang akan selalu tetap di dalam program.
Contoh : float phi;
              const phi = 3,14 


Konsep Algoritma


ALGORITMA PE-UBAH
Adalah Variabel yang nilainya BUKAN konstanta (selalu berubah – sesuai dengan kondisi Variabel terKINI)
Sintaks      : P=Q
Algoritma  : PQ       
Arti           : Bahwa Nilai P diberi harga Nilai Q
Nilai P akan SAMA DENGAN nilai Q, & Nilai Q TETAP

ALGORITMA PERTUKARAN
Berfungsi mempertukarkan masing-masing isi Variabel sedemikian sehingga Nilai dari tiap Variabel akan berubah/bertukar

Rabu, 05 Oktober 2011

Logika Dan Algoritma

PENGERTIAN DASAR
LOGIKA
Diperkenalkan pertama kali oleh Aristoteles (384-322 SM)

ALGORITMA
Diperkenalkan Oleh Ahli Matematika : Abu Ja’far Muhammad Ibnu Musa Al Khawarizmi. Seorang ilmuan Persia yang menulis kitab al jabr w’al muqabala (rules of restoration and reduction) sekitar tahun 825 M

Definisi Logika
1. Penalaran atau bentuk pemikiran.
2. Ilmu yang memberikan prinsip-prinsip yang harus diikuti agar dapat berfikir valid menurut aturan yang berlaku.

Definisi Algoritma
1. Langkah - langkah yang dilakukan agar solusi masalah dapat diperoleh.
2. Suatu prosedur yang merupakan urutan langkah-langkah yg berintegrasi.
3. Suatu metode khusus yang digunakan untuk menyelesaikan suatu masalah yang nyata.(Webster Dictionary)

Minggu, 18 September 2011

Percakapan Bayi dengan Tuhan

Suatu ketika, seorang bayi siap dilahirkan ke dunia,menjelang diturunkan.
Dia bertanya kepada TUHAN :
 BAYI      : “para malaikat di sini mengatakan, bahwa besok engkau akan mengirimku ke dunia, tetapi….bagaimana cara saya hidup di sana,saya begitu kecil dan lemah”
TUHAN  : “aku telah memilih satu malaikat untukmu..ia akan menjaga dan mengasihimu” 
BAYI      : “tapi di surga apa yang saya lakukan hanyalah bernyanyi dan tertawa ini cukup bagi saya untuk bahagia”

Selasa, 13 September 2011

Efek Terlalu Lama Di Depan Komputer



Zaman sekarang ini hampir seluruh bidang pekerjaan menggunakan komputer sebagai sarana yang memudahkan pekerjaan. Di satu sisi, komputer memang membantu meringankan pekerjaan, namun di sisi lain ternyata bekerja menggunakan komputer terutama hampir sepanjang waktu dapat memunculkan berbagai gejala penyakit yang misterius.
Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh sebuah asosia di Amerika menyebutkan tak jarang pekerja kantor mengalami kelelahan mata akibat terlalu lama didepan komputer. Pasalnya radiasi yang dihasilkan komputer yaitu gelombang elektromagnetik bisa mengganggu kesehatan mata.

Sabtu, 10 September 2011

Surat Dari Anak Yang Di Aborsi

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarrakatuh

Teruntuk Bundaku tersayang...

Dear Bunda...

Bagaimana kabar bunda hari ini? Smoga bunda baik-baik saja...nanda juga di sini baik-baik saja bunda... Allah sayang banget deh sama nanda. Allah juga yang menyuruh nanda menulis surat ini untuk bunda, sebagai bukti cinta nanda sama bunda....

Rabu, 24 Agustus 2011

Arti Sahabat


Apa sih arti dari sebuah persahabatan?? 
Ada yang bilang sahabat itu adalah teman yang benar-benar dekat sampai tahu hal-hal kecil tentang kita. Ada juga yang bilang sahabat itu kalau kemana-mana selalu bareng. Tetapi salah satu sahabat saya bilang, sahabat itu adalah teman dalam suka dan duka, tapi tahu batas dimana suatu saat ketika teman dapat masalah, kita harus membiarkan dia mengatasi masalahnya sendiri agar teman tersebut tumbuh lebih matang dan mandiri.

Proses dari teman menjadi sahabat membutuhkan usaha pemeliharaan dari kesetiaan, tetapi bukan pada saat kita membutuhkan bantuan barulah kita memiliki motivasi mencari perhatian, pertolongan dan pernyataaan kasih dari orang lain, tetapi justru ia berinisiatif memberikan dan mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh sahabatnya.